Sabtu, 27 Juli 2013

Berhijab =))

Entah kenapa..aku lebih suka berhijab sekarang
gak tau dapet pengaruh dari siapa..tau2 rasa itu muncul sendiri.Padahal dulu aku itu anti bngt yg namanya berhijab *aib =))
kalo orang2 liat aku yang sekarang..pasti ngejek gini "ciiee navisha pake kerudung..cantiik loo :$ "
hahaha..selalu itu kata kata yg terlontar dari mulut orang2
Insyaallah..SMA nanti aku mau pake jilbab..kalo kelas 9 ini belom siap dan masih ragu ragu.Jadi pake kerudungnya kalo waktu pergi aja :D

Ini tampang ku kalo pake kerudung =))




Sekian dan terimakasih :)


Senin, 08 Juli 2013

Chikuwa



Tau makanan diatas?? Kalo pencinta makanan Jepang pasti tauu..yaa Namanya 'Chikuwa'
entah kenapa aku suka makanan ini,chikuwa paling pas disajikan waktu besantai

Chikuwa adalah produk makanan seperti tabung Jepang yang terbuat dari bahan-bahan seperti ikan surimi, garam, gula, pati, monosodium glutamat dan putih telur. Setelah pencampuran mereka dengan baik, mereka melilit bambu atau logam tongkat dan dikukus atau panggang. Kata Chikuwa, ("cincin bambu") berasal dari bentuk ketika diiris.
Varian produk surimi seperti kamaboko dan satsuma usia yang populer. Di Tottori, konsumsi per rumah tangga telah menjadi tertinggi dari semua prefektur selama 30 tahun terakhir, sejak tahun pertama catatan tersebut disimpan. Karena murah dan sumber rendah lemak relatif protein, Chikuwa populer sebagai camilan.

National Exam 2014

Gak kerasa yaa sekarang udah kelas 9..rasanya baru kemaren masuk kelas 8 ehh malah sekarang udah kelas 9 :(
Sekarang aku duduk di kelas 9.5 yaa disini temen temen dari kelas 7 tau laah sekarang udah banyak yang berubah..ada yang berubah setengah,ada yang berubah drastis
Entah kenapa aku belom siap untuk menghadapi Ujian Nasional tapi harus selalu siap
Apapun caranya aku berusaha bisa masuk ke SMA yang aku inginkan..yang penting harus mengejar nilai rata rata 9
Pokoknya besok habis lebaran..soal main di stop dulu,mau fokus belajar walaupun gak tega nolak ajakan teman tapi mau gimana lagii..ini buat masa depan ku nanti
Di kelas 9 ini aku harus berubah cara belajar ku mau aku rubah dan cara membagi waktu ku harus tepat ini udah gak bisa main main lagi..harus fokus fokus *lebay
Tapi tenang aja sehabis UN jadwal main ku bakalan fulll
Semoga aku bisa mencapai nilai rata rata 9..Amiiin

*Bismillah Succes National Exam 2014

Minggu, 07 Juli 2013

Minions



Tau karakter animasi diatas kaann?? Karakter lucu,kecil,kuning bernama Minion 
Dia selalu pakai kacamata ada yang bermata 1 ada juga yang bermata 2,selalu memakai baju yg sama berwarna jeans,juga memankai sarung tangan berwarna hitam,dan juga suka berkata 'Papoy' :$

Aku mau kasih tau 4 fakta Minion,buat kamu pecinta Minions wajib baca..kalo gak mau baca ya gapapa kok gak maksa juga =))

1. Disuarakan oleh Pierre Coffin & Chris Renaud

Pierre Coffin dan Chris Renaud tak hanya piawai sebagai sutradara. Mereka ternyata juga mengisi suara para Minion.

Semua berawal ketika Coffin tengah bingung saat suara Gru tidak berjalan baik. Coffin yang merupakan anak dari sastrawan terkenal Indonesia NH Dini itu kemudian masuk untuk tes suara.

"Aku bilang pada Chris Malendri (Pendiri Illumination Film dan produser Despicable Me), 'Biar aku coba, ini tak akan menjadi resmi, ini hanya menunjukkan kepada siapapun yang akan mengatur suaranya," ucap Coffin.

Namun ketika ia meminta Chris mendengarkan tes suara itu, sang produser langsung berkata, "Kamu akan jadi pengisi suara para Minion."

2. Minion Gunakan Bahasa Prancis, Spanyol dan Nama Makanan

Untuk menciptakan suara Minion, Coffin menggunakan bahasa Indian, Prancis, Inggris, Spanyol dan Italia. "Banyak juga referensi dari makanan," ucap Coffin. Renaud menambahkan, "Sebagai contoh ada kalimat 'poulet tiki masala' adalah bahasa Prancis untuk hidangan ayam khas Indian.

3. Ada Minion Jahat di 'Despicable Me 2'

"Dengan gaya rambut yang liar dan gigi besar, (Minion jahat) adalah kebalikan dari minion kuning yang lucu," ucap produser Janet Healy.

"Ungu dan kuning adalah adalah sisi berlawanan dari spektrum warna. Sementara Minion baik sebagian besar botak, (sementara) mereka benar-benar berbulu. Mereka sebenarnya sedikit menakutkan ... tapi dengan cara yang menyenangkan. "

4. Inspirasi dari Looney Tunes

"Ada cerita kartun Looney Tunes Clasic saat Tweety Bird minum Jekyll dan Hyde formula hingga kemudian menjadi monster besar yang berbulu," ujar Renaud.

"Sesuatu yang lucu berasal dari sesuatu yang mengerikan, merupakan pemikiran menarik. Kami selalu tertawa karena para Minion, meskipun mereka Minion yang bekerja untuk orang jahat, tidak benar-benar jahat sama sekali," tambahnya.

Sekian yaa info dari Minion..Papoy !!  :D





8.8 Spega

Haaii..jumpa lagi niih :$ udah lama gak nulis uneg uneg di blog ku,abis males ngurusinnya :l

Aku mau cerita tentang kelas yg paling aku sayaang,kelas ini wali kelasnya Pak Joko Putranto walaupun dari tampang nya galak..tapi orangnya lucu,baik,akrab sm anak anaknya :$
kelas ini walaupun gak terlihat istimewa tapi bagiku terlihat sangaaaatt istimewa *lebay
ceritanya gini dulu waktu pertama kali kelas 8 rasanya udah pisah sm temen temen kelas 7 rasanya siih biasa aja,dulu waktu masuk kelas ini rasanya agak gimana gitu kayak ada yang beda..
tapi setelah beberapa bulan aku belajar,main bareng di kelas ini rasanya ituu susah banget buat di tinggalin,banyaak kenangan yang susah bangeeet ntuk di lupakan
kriteria anak 8.8 itu kayak gini :
- ada yg lucu                          - ada yg pinter bangeet
- ada yg pendiem                    - ada yg bikin ketawa
- ada yg aneh                         - ada yg suka nyanyi
- ada yg galak                        - ada yg suka marah marah
- ada yg gampang emosi         - ada yg nakal
- ada yg jail                           - ada yg rajin piket
- ada yg pelit                         - ada yg suka colut *eh
pokoknya anak 8.8 itu seru seru banget ,gak ada yang gak seruu..disini rasanya aman,tentram,damai,sejahtera sentosa *alay
Tapi ini saat saat yang aku benci "perpisahan" rasanya cepet bangeet yaa udah 1 tahun sama 8.8 banyaak momen momen yang gak aku lupakan..rasanyaa susah banget buat ninggalin kelas ini
aku gak bakalan ngelupain kelas yang paling aku sayaang..kenangan di 8.8 akan slalu aku kenang :)

Ini tampang ganteng dan cantiknya kelas 8.8 :$


Miis you guyss :* ({{}}) Thank's for moments :$


Kamis, 04 April 2013

J.CO Donuts and Coffe

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEihLnp4dVRJb0XdvJyfaNmtCTE8-Ehlkwaew3oVFKc_SKsFEl0KvoC8fQ6yWhsPW9HXtnTwuhTvLSb5Wu7BV9eKCX6ZuOiJ7zhxf8hxsKaP1x13CC5uf431DOKU0dCEg3Rl4lTWCCCQeCM/s1600/Jco+logo.jpg     

J.CO dimiliki oleh Johnny Andrean, seorang pemilik jaringan BreadTalk di Indonesia. J.CO diilhami dari donat USA. Johnny yang sering melakukan perjalanan bisnis ke USA, mendapatkan kesempatan menikmati berbagai jenis donat dengan rasa dan keunikan yang berbeda. Pada mulanya, ia ingin membeli waralaba suatu jaringan pemasaran donat USA, tetapi ia mendapatkan beberapa keterbatasan pada produknya. Keterbatasa itu ada pada bahan baku dan kelemahan dalam pengendalian kualitas.

Jadi, dengan demikian Johnny memutuskan untuk mengembangkan produksi donatnya sendiri tanpa harus membeli francise donat dari USA. Ia memilih untuk menghasilkan bentuk dan rasa donat yang sempurna sebagaimana yang pernah ia coba di USA, dengan memfokuskan secara khusus pada mutu bahan baku dan proses produksi.


Sekembali ke Indonesia, ia kemudian mengembangkan sebuah gerai toko donat dengan konsep, bentuk dan rasa yang mirip dengan gerai donat USA. Johnny sejauh ini telah mengamati bahwa tidak ada satu pun gerai donat di Indonesia yang mempunyai konsep dapur terbuka, karenanya ia memulainya di J.CO. Maka, selain mempunyai rasa yang berbeda, konsep toko juga dibuat sebagai dapur terbuka sehingga konsumen-konsumen dapat melihat berbagai atraksi dalam pembuatan donat, dari mencampurkan bahan-bahan sampai menjadi donat siap dijual.


Donat J.Co dibuat menggunakan mesin-mesin, baik saat mencampurkan bahan-bahan, memasak dan membuat topping donat. Satu-satunya tenaga manusia yang dilibatkan hanya pada saat pencetakan donat. Yang juga menggunakan alat bantu cetakan.

Semua mesin yang digunakan sepenuhnya diimpor dari USA. Begitu juga dengan bahan-bahan dasar, lebih dari 50% diimpor dari luar negeri. Seperti cokelat yang diimpor dari Belgia dan susu dari Selandia Baru. Juga, untuk minuman, bahan-bahannya kebanyakan  diimpor pula. Sebagian kopi bubuk diimpor dari Italia dan Costa Rica. Berdasarkan semua inilah, J.CO diposisikan sebagai produk bermutu premium di pasaran donat Indonesia. 
Sebagian pihak mungkin berpendapat bahwa logo J.CO memiliki kemiripan dengan logo Starbucks, tetapi jika diperhatikan dengan teliti, itu berbeda. Bentuk bulatnya boleh jadi  sama, tapi itu bukanlah sebuah trademark.
J.CO Donuts & Coffee menggunakan simbol burung merak pada logo mereka. Merak ini menyimbolkan keindahan, kerapian, kelembutan dan keabadian.
Keindahan dan kehalusan dicerminkan dari rasa dan bentuk donat. Sementara keabadian dapat dilihat dari kesetiaan konsumen yang bersedia berdiri mengantri panjang di gerai-gerai hanya untuk mendapatkan donat J.CO favorit mereka.

Masing-masing donat dinamai secara kreatif berdasarkan topping dan rasa. Hal ini menciptakan suatu keunikan dan mudah untuk diingat, sebagai contoh, Chees Me Up adalah nama untuk donat dengan keju leleh di lapisan atas. Tira Miss U adalah nama untuk donat dengan topping tiramisu.


Johnny membutuhkan tiga tahun sebelum meluncurkan J.CO Donuts & Coffee ke pasar Indonesia. Tiga tahun digunakannya untuk mempersiapkan standar dan prosedur produksi, pemilihan bahan baku, memperbaiki mutu dan proses produksi produk, serta operasional bisnis.


Bagaimana pun, J.CO telah hadir di pasar Indonesia. Toko yang pertama dibuka di Supermall Karawaci Tangerang (tidak jauh dari Jakarta) pada tanggal 26 Juni 2005. J.CO Donuts & Coffee di Indonesia semuanya dikendalikan dan dimiliki oleh Jhonny sendiri, sedangkan toko-toko di luar negeri diwaralabakan, yang mana kita mengetahui bahwa waralaba J.CO Donuts & Coffee Singapura dimiliki oleh kelompok BreadTalk.


JCO kini dibuka untuk waralaba dan menyebar luas ke luar negeri. Keep J.CO-ing and enjoy…

More Than This

Kamu dengar aku
Aku dibutakan
Menyebabkan kamu semua yang aku lihat
Aku menari, sendiri
Aku berdoa
Bahwa hati kamu hanya akan berbalik

Dan saat aku berjalan ke pintu kamu
Mata aku ternyata menghadapi lantai
Karena aku tidak bisa melihat kamu di mata dan berkata

Ketika ia membuka tangannya

Dan memegang kamu menutup malam
Ini hanya tidak akan merasa benar
Karena aku bisa mencintaimu lebih dari ini, ya
Ketika dia meletakkan kamu ke bawah, aku akan mati di dalam
Itu hanya tidak merasa benar
Karena aku bisa mencintaimu lebih dari ini
Bisa mencintaimu lebih dari ini

Jika aku keras
Apakah kamu melihat aku?
Apakah kamu berbaring di lengan aku dan menyelamatkan aku?
Karena kita, sama
Kamu menyelamatkan aku, ketika kamu meninggalkan nya pergi lagi
Dan kemudian aku melihat kamu di jalan
Dalam pelukannya, aku lemah
Tubuhku jatuh aku berlutut
berdoa

Aku tidak pernah punya kata-kata untuk mengatakan
Tapi sekarang aku meminta kamu untuk tetap
Beberapa apa saat di dalam pelukanku
Dan ketika kamu menutup mata kamu malam ini
Aku berdoa agar kamu akan melihat cahaya
Itu bersinar dari bintang-bintang di atas

Ketika ia membuka tangannya
Dan memegang kamu menutup malam
Ini hanya tidak akan merasa benar
Karena aku bisa mencintaimu lebih dari ini

Ketika dia meletakkan kamu,aku hanya akan mati dalam
Itu hanya tidak merasa benar
Karena aku bisa mencintaimu lebih dari ini, ya


*Lirik One Direction - More Than This :D

Arti Kehidupan ☺




Apa arti kehidupan sebenarnya? Hidup Adalah Permainan.Jadilah pemain kehidupan

Coba tanya diri anda masing – masing. Apa arti hidup menurut anda?


Hidup adalah …. .
Coba isi titik – titik yang tersedia setelah kata adalah. Pertanyaan ini sederhana, namun saya yakin isinya pasti beragam. Bisa jadi hidup adalah perjuangan, atau hidup adalah tantangan, atau hidup adalah perjalanan, dll.
Jawaban dari pertanyaan tadi bisa jadi beragam, namun ada satu hal yang perlu diperhatikan : Jawaban dari pertanyaan tersebut mencerminkan keyakinan anda atas kehidupan. Orang yang meyakini bahwa hidup adalah perjuangan akan melihat bahwa hidup adalah sebuah perjuangan yang harus di perjuangkan. Maka dari itu, hari hari dalam hidupnya akan dijalani dengan berjuang. Sedangkan orang yang meyakini bahwa hidup adalah tantangan, akan melihat bahwa hidup yang dijalaninya adalah tantangan yang harus di pecahkan. Dia akan menjalani kehidupannya dengan “memecahkan tantangan”. Orang yang meyakini bahwa hidup adalah perjalanan akan melihat bahwa hidup adalah sebuah perjalanan panjang yang harus dicapai tujuannya. Maka dari itu dia akan menjalani kehidupannya dengan “berjalan” diatasnya.
Cara kita meyakini kehidupan akan berimbas ke pola pikir kita. Pola pikir akan mempengaruhi tindakan, dan tindakan akan menghasilkan nasib.
Sekarang, bagaimana kita sebagai orang beriman seharusnya memandang kehidupan?
Terjemahan Q.S. Al – Hadid ( 57 ) Ayat 20 :
Ketahuilah, sesungguhanya kehidupan dunia itu hanyalah permainan dan senda gurauan, perhiasan dan saling berbangga di antara kamu serta berlomba dalam kekayaan dan anak keturunan, seperti hujan yang tanam – tanamannya mengagumkan para petani; kemudian ( tanaman ) itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan-Nya. Dan kehidupan dunia tidak lain hanyalah kesenangan yang palsu.
Note that : hidup adalah permainan. Waw, apakah ini berarti yang kita lakukan selagi hidup ini adalah bermain dan bersenang – senang?
Pahami konteks keseluruhan tersebut. Pemahaman yang coba di ajarkan Tuhan melalui (terjemahan) wahyu ini adalah bahwa hidup adalah sebuah permainan yang jangka waktunya pendek, maka dari itu kita harus menjadi pemain dari “permainan kehidupan”, bukannya main – main dalam kehidupan.
Maksudnya?
Pemain adalah mereka yang memainkan permainan dengan serius. Cermati contoh ini : pemain sepak bola. artinya? Mereka yang bermain sepak bola yang serius mengikuti permainan sepak bola dan mematuhi peraturan – peraturannya.
Sekarang perhatikan mereka yang menjadikan dirinya “pemain” sepak bola yang sungguh – sungguh : contoh, Kaka. Apa yang Tuhan berikan kepada Kaka yang menjadikan dirinya “pemain” sepak bola? kehidupan yang luar biasa, penghasilan yang melimpah, popularitas, jutaan penggemar, dll.
Itu baru menjadikan diri sebagai “pemain” sepak bola yang notabene dibatasi oleh 45menit X 2 dalam lapangan rumput persegi dan bola bundar.
Bisa bayangkan apa yang akan Tuhan berikan jika anda menjadi “pemain” dari permainan besar kehidupan? Menjadikan diri anda seorang manusia profesional yang mengikuti peraturan dunia dan “bermain” / menjalani kehidupan dengan serius?

Different (⌣́_⌣̀)

Ciiee..sekarang udah pada berubah. Sekarang orang orang banyak yang beda
Udah pada sombong dan gak asik..dulunya sering sapa sapaan dan *tos sekarang udah jarang paling cuma senyum
aku juga gak tau penyebabnya apa..tapi aku bisa nduga penyebabnya......*adadeh kepo lo :p
Aku pengen ngulang waktu yang dulu dulu..bisa canda bareng bareng
tapii takdir berkata laen..persahabatan kita udah renggang kawan :(
aku kangen kalian yang sering bercanda,ejek-ejekan,suka nraktir,maen bareng
apa aku harus bikin kalian sadar,biar kalian kembali seperti dulu??
yayaya..aku tau kalian pada sibuk sendiri sendiri dengan apa yang kalian punyaa,tapii tolong jangan lupain kawan mu yang kesepian ini
aku juga kangen waktu kalian maen ke kelas ku..terus bercanda,apa kalian gak kangen?? :'(
Kawan..aku berharap kalian kembali seperti dulu menjadi diri kalian sendiri dan gak ngelupain temen satu sama lain
kalian boleh bersama dia tapi jangan lupain aku ya kawan..aku masih pengen bersama kalian lagii seperti dulu ({})
Love you guys and always remember you all

Rabu, 27 Maret 2013

Arti Sahabat


    Sahabat adalah kebutuhan jiwa yang mesti terpenuhi.Dialah ladang hati, yang kau taburi dengan kasih dan kau panen dengan penuh rasa terima kasih.  Dan dia pulalah naungan dan pendianganmu. Karena kau menghampirinya saat hati lapar dan mencarinya saat jiwa butuh kedamaian.

Berikut ini tipe-tipe sahabat yang ada di sekeliling kita :

           1.  Tipe Sahabat Palsu


.          Sahabat yang tamak,


Ciri sahabat tamak: ia sangat tamak, ia hanya memberi sedikit dan meminta banyak, ia m  elakukan pekerjaan karena takut, dan ia hanya ingat kepentingannya sendiri.

·        Sahabat yang besar mulut,

Ciri-ciri sahabat yang besar mulut: ia menyatakan bersahabat berkenaan dengan hal-hal lampau, atau hal-hal mendatang; ia berusaha mendapatkan simpati dengan kata-kata kosong; dan jika ada kesempatan membantu, ia menyatakan tidak sanggup.

·        Sahabat penjilat,

Ciri-ciri sahabat penjilat: ia menyetujui hal-hal yang salah, ia pun tidak menganjurkan hal-hal yang benar, di hadapanmu ia memuji dirimu, dan di belakangmu ia merendahkan dirimu.

·        Sahabat pemboros.
Ciri-ciri sahabat pemboros: ia menjadi kawanmu jika engkau gemar pesta pora, senang berkeliaran di jalan pada waktu yang tidak pantas, senang mengejar tempat-tempat hiburan dan pertunjukan, dan jika engkau gemar berjudi.

   2. Tipe Sahabat Sejati


      .  Sahabat penolong,
Ciri-ciri sahabat penolong: ia menjaga dirimu dan milikmu sewaktu engkau lengah, ia melindungimu sewaktu engkau ketakutan, dan ia membantu l ebih dari yang kau perlukan
     .   Sahabat pada waktu senang dan susah,
Ciri-ciri sahabat pada waktu senang dan susah: ia menceritakan rahasianya kepadamu, ia menjaga segala rahasia dirimu, ia tidak meninggalkanmu saat engkau kesulitan, dan ia bahkan rela berkorban hidup bagi dirimu.
.    Sahabat yang memberi nasehat baik,
Ciri-ciri sahabat yang memberi nasehat baik: ia mencegah engkau berbuat jahat, ia menganjurkan engkau berbuat benar, ia memberitahukan kebenaran yang belum pernah engkau dengar, dan ia menunjukkan engkau jalan yang benar.
.    Sahabat yang bersimpati.
Ciri-ciri sahabat yang bersimpati: ia tidak bergembira atas kesusahanmu, ia turut senang atas kebahagiaanmu, ia mencegah orang lain menjelekkan dirimu, dan ia membenarkan orang yang memuji dirimu.






Kamis, 28 Februari 2013

Rabu, 27 Februari 2013

Cerita Lagu ♥

berbaringlah, disamping tidurku bermimpilah, nyata-kan mimpiku
sampai kuterbangun di matamu,ijinkan hidupku lengkapi hidupmu
dan isi hariku dengan ceritamu,sampai pada lembar terakhir
saat badan lelah,saat jiwa gundah
tersenyumlah,aku ada disini
ku mulai pagiku dan lewati hariku,kau tak disampingku
ku tetap menunggu,sampai ku terbangun di matamu
jadikan ku yang terakhir, dan tua bersamaku
tak ada hari yang terbuang sia-sia saat kau denganku
buat nyata mimpi ini karna tak ada mimpiku yang tidak melibatkan kamu
(jadikan ku yang terakhir dan tua bersamaku)
saat kau denganku..
saat terbaik dalam hidupku adalah,dengan kamu
tetaplah disini semua kenang,titik dua dan bintang
hitam putih atau berwarna,gelap terang siang dan malam
selamanya..

tetaplah disini semua kenang,genggam tanganku sayang
ini pertama kali ku gunakan kata "cinta"
dalam lagu tentang aku dan dia,semua tanda tanya terjawab dengan
kurang buka dan titik dua,singkat kata ku bahagia

Well..itu cerita laguku 


Lagu dari Dochi Sadegha - Yang terakhir & Fluktuasi Glukosa


Selasa, 26 Februari 2013

Starbuks Coffe ☺


Pada awalnya, Howard Schultz adalah seorang general manager di sebuah perusahaan yang bernama Hammarplast. Suatu hari, ia mengunjungi Starbucks yang pada masa itu hanyalah sebuah toko kecil pengecer biji-biji kopi yang telah disangrai. Toko itu dimiliki oleh Jerry Baldwin dan Gordon Bowker.
Melihat kegairahan mereka tentang bisnis kopi, Howard pun memutuskan tuk bergabung dengan Starbucks. Sampai pada suatu ketika, Howard datang dengan ide yang ia fikir sangat cemerlang. Ia mendesak Jerry untuk mengubah Starbucks menjadi bar espresso dengan gaya Italia. Karena saat itu Jerry menganggap Starbucks sedang dilanda krisis hutang, ia menolak mentah-mentah gagasan Howard. Meski setelah melewati perdebatan panjang hingga menjurus ke pertengkaran, ide itu tak jua menemui titik temu.
Namun Howard tak menyerah. Ia lalu mendirikan perusahaan sendiri. Dan belajar dari apa yang tengah dialami Starbucks, Howard sama sekali tak mau berhutang. Ia memilih berjuang tuk mencari sendiri investor-investor yang berminat.
Hasilnya bisa ditebak. Pilihan itu harus dibayar dengan kerja yang teramat keras. Ditolak dan direndahkan menjadi bagian keseharian yang harus dihadapi oleh Howard.
Dan tekad itu akhirnya suatu saat pun terwujud. Bahkan dengan uang yang terkumpul dari usahanya, Howard mampu membeli Starbucks langsung dari pendirinya. Tapi ternyata proses akuisisi tak semudah yang diduga karena ternyata banyak karyawan yang curiga dan memandang sinis perubahan yang dibawanya.
Disinilah sikap seorang Howard diuji. Bukannya memecat seluruh karyawan dan mengisinya dengan karyawan-karyawan baru, Howard malah memilih tuk sebisa mungkin tetap merangkul karyawan lama dengan sistem kekeluargaan. Tak hanya itu, para karyawan pun diberi opsi saham perusahaan sehingga sense of belonging (perasaan memiliki) mereka kian tinggi.
Kini, Starbucks Coffee seakan menjadi brand kedai kopi yang paling meroket reputasinya. Tak kurang dari puluhan ribu cabang di seluruh dunia, Starbucks siap memanjakan para penikmat kopi espresso dengan prinsip yang selalu ditanamkan oleh Howard kepada tiap karyawanannya, yaitu utamakan keramahan pada konsumen.

Bagaimana dengan kita?

Setiap dari kita pasti memiliki mimpi. Dan hingga pada suatu ketika mimpi itu terbentur oleh halangan, kisah Starbucks Coffee memberi beberapa pelajaran penting, yakni:
  • Perbedaan cara pandang adalah biasa, dan sikap kita tuk menghadapinya adalah 100 persen pilihan dari kita sendiri.
  • Tekad dan Prinsip yang yelah di pegang harus dipertahankan kuat-kuat, karena meski membutuhkan waktu cukup lama tuk mewujudkannya, impian itu pun kelak dapat teraih.
  • Utamakan keramahan dan sifat kekeluargaan, karena sesuatu yang dilandasi oleh kepercayaan (trust) akan lebih langgeng ketimbang kode-kode etik yang tertulis dimanapun.
Yah, sekelumit inspirasi dari Starbucks Coffee. Semoga mencerahkan Anda dan juga bahan pembelajaran saya tuk menjadi pribadi yang lebih dari hari kemarin.





Well, selamat bersulang kopi! *tos:)

   

Senin, 25 Februari 2013

Sekolah

Bagiku sekolah ituu...."simpel"
berangkat pagi pulang siang dan itupun dilakukan selama 6 hari  
kadang bosenin sih tapi kadang nyenengin..mau tau contohnya? mariii...!!!
Bosenin    :    -Pulang siang 
                       -Pelajaran yg aku sebelin
                       -Gurunya bermete-mete 
                       -Materi susah ditangkep
                       -Jam pelajaran terlalu lama
Nyenengin :    -Nyari bribikan
                      -Nyari temen 
                      -Pelajaran nya gak tegang
                      -Pulang pagii
                      -Jam pelajaran dikurangi
                      -Bisa main langsung
Sekolah itu gak usah dibikin ribet..sekolah itu dibikin "enjoy" aja
Gak usah terlalu rajin ngerjain PR..kan bisa dikerjain di sekolah :p *sesat
Kalau lagi bosen dirumah..main aja tinggal nyegat bis udah sampai kemana-mana :$
Pelajaran yang ngebosenin pura-pura memperhatikan,tapi sebenernya gak memperhatikan
Pelajaran kosong dimanfaatin buat gojek atau tidur *kalau orang alim sih ngerjain soal latihan


Yaa..itu sekolah bagiku simpel kan? kalau terlalu simpel maafin yaa :p
kalau orang alim gak kayak gitu..boleh di contoh boleh tidak kok :&
Monggo..!! ˇ♥hªªhaa... Hªªhaa=))♥

Teman Dari Kecil

Aku punya temen dari kecil namanya Firdha Ainnaya.Dulu aku kenal sm dia waktu SD kelas 3 dia sangat malu memperkenalkan diri sm teman2 ku yang lain.Setelah beberapa waktu lama,kebetulan sekali aku dan dia tetangga dan satu SMP lagi.Walaupun di sisi lain aku dan dia udah punya temen baru tapi persahabatan ku sm Firdha gak bakal luntur.Kami pun menjalani kebersamaan tidak setiap hari jika ada waktu pasti kita memanfaatkan untuk bermain bersama misalnya nonton film,main ke mall,hunting foto dsb.Kami pun berjanji kalu diantara kita selalu terbuka dan gak ada rahasia2an.Disaat suka ataupun sedih pasti selalu cerita dan tidak pernah di tutupin.Aku seneng bisa punya sahabat kayak Firdha.Dia itu sudah aku anggap kayak saudara sendiri.Teman dari kecil ku ini orangnya baik,asik,simpel.Aku selalu berharap kalau di kelak nanti Firdha akan tetap menjadi teman dari kecil ku hingga dewasa nanti.Aku pun berjanji tidak akan melupakan teman kecil ku,Firdha ({})











Sabtu, 09 Februari 2013

Alm.Eyang Sun



Beliau adalah eyang ku yg paling aku sayang.Beliau sudah ditinggal lama oleh suaminya (eyang kakungku).Bagiku beliau sangat kuat untuk menghadapi penyakit yg beliau derita di dunia ini.Beliau sangat sayang terhadap cucu2nya setiap lebaran tiba pasti beliau memberikan uang kepada cucu2nya.Di mata ku beliau adalah eyang yang paling dekat dengan ku.Setelah waktu begitu cepat,penyakit beliau semakin parah.Saat aku mejenguk beliau dalam keadaan tidak sadar,aku pun melihatnya sedih sekali eyang ku sekarang sakitnya tambah parah :( Hari sabtu mamah pergi ke Surabaya untuk menjeguk eyang.Malam pun tiba waktu tepat menujukan pukul 18.30 WIB aku dan papah keluar untuk beli makan.Sampai tiba di rumah aku makan dan menonton tv.Papah sedang sibuk smsan sm kakak.Kata papah eyang sedang kritis dan saat itu mamah belum sampai di Surabaya.Tepat pukul 20.10 WIB kakakku memberikan kabar duka bahwa eyang ku sudah tiada.Papah saat itu kebingungan dan mondar-mandir di depan ku,aku pun bertanya "kenapa to pah?" papah ku diam lama lalu menjawab "eyang udh gk ada dek".Saat diberitahu kabar duka itu aku menangis dan mengucapkan "Innaalilahi wainnaailaihi raaji'un" saat itu keadaan ku campur aduk yang sedih,yang bingung dll.Papah pun beilang "jangan bilang ke mamah soalnya mamah blm sampai di Surabaya".Setalah mendengar kabar itu akupun bergegas menyiapkan baju untuk pergi ke Jawa Timur.Setelah perjalanan lama akhirnya tiba pun di Blitar,Jawa Timur semua keluarga merasa kehilangan.Aku sudah melihat eyang terbungkus kain kavan :'( rasanya sedih dan sakit udah ditinggal eyang untuk selamanya.Saat pemakaman pun tiba semua keluarga ikut ke tempat istirahat terahkir eyang.Latunan doa dan ayat2 pun berkumandang saat pemakaman.Isak tangis pun tidak berhenti melihat eyang sudah tidak ada.Setelah pemakaman selesai aku pun berpikir "ternyata Lebaran tahun 2012 kemarin adalah lebaran terakhir ku bersama eyang sun".Malamnya pun diadakan tahlilan bersama-sama.Aku selalu medoakan eyang agar beliau disana dapat tenang dan selalu di lindungi sama Allah SWT.Kata-kata eyang yg gak pernah aku lupain "jangan pernah sholat ya dek".Bagiku eyang ku adalah segalanya seperti kedua orang tua ku :)


I always remember you gradma :*